Demi Keamanan Wilayah Binaan, Babinsa Kerja Bhakti Membuat Pos Kamling

Demi Keamanan Wilayah Binaan, Babinsa Kerja Bhakti Membuat Pos Kamling



Demi Keamanan Wilayah Binaan, Babinsa Kerja Bhakti Membuat Pos Kamling


Simalungun - Mediabnfnews.com.
Demi Keamanan Wilayah Binaan, Babinsa Koramil 08/ Bangun Kodim 0207/Simalungun Serka Edi Sunarto  melaksanakan kerja bhakti bersama masyarakat dalam pembuatan Poskamling di Dinagori karang sari Kecamatan Gunung Maligas Kabupaten Simalungun.
Minggu, (20/10/2024).

Serka Edi Sunarto menyampaikan Babinsa yang memiliki tanggung jawab wilayah binaan wa dan menyikapi situasi wilayah, sangat mengapresiasi lahirnya kepedulian masyarakat terhadap keamanan lingkungan. Hal itu dibuktikan dengan pelaksanaan pembuatan Poskamling secara swadaya dan bergotong royong.
Kegiatan ini merupakan upaya masyarakat dalam meningkatkan keamanan di lingkungan, dengan pembuatan Poskamling ini, kita harapkan warga juga makin semangat dalam menjaga keamanan lingkungan. Selain untuk menjaga keamanan lingkungan, Poskamling seperti ini biasanya juga tempat digunakannya untuk sambung rasa dan bersosialisasi antara masyarakat satu dengan yang lainnya.ujarnya.

Babinsa berharap, setelah pembangunan Poskamling ini selesai setidaknya bukan hanya sebagai pajangan semata tapi kami akan berusaha ikut mengontrol supaya benar benar digunakan sebagai tempat penjagaan keamanan lingkungan untuk memberikan kenyamanan utamanya warga desa, pungkasnya. (Pendim0207/SML). 
(BNF // RED )

Posting Komentar

0 Komentar