Wakil Wali Kota Pematangsiantar Herlina menghadiri acara Buka Puasa Bersama DPC Partai Gerindra Kota Medan dan DPD Partai Gerindra Provinsi Sumatera Utara (Sumut), di The White Venue, Jalan Sakti Lubis Kota Medan, Kamis (20/03/2025). Kegiatan ini juga dirangkai silaturahmi bersama Ketua MPR RI Ahmad Muzani. Turut hadir dalam kegiatan ini, Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution SE MM dan para kepala/wakil kepala daerah kabupaten/kota di Sumut.
Dalam sambutannya, Ahmad Muzani mengingatkan kepada seluruh pejabat daerah di Sumut untuk tidak bertindak sembarangan menggunakan jabatannya.
“Saya ingatkan kepada pejabat daerah yang hadir, untuk tidak sembarangan dalam bertindak melalui jabatannya," katanya.
Ahmad Muzani juga menyampaikan beberapa program prioritas Presiden Prabowo Subianto yang tengah dijalankan. Program-program tersebut antara lain: efisiensi anggaran untuk memastikan penggunaan dana negara lebih tepat sasaran, mengurangi pemborosan, dan meningkatkan efektivitas belanja pemerintah dalam mendukung pembangunan serta kesejahteraan rakyat, penciptaan lapangan pekerjaan, pemberantasan judi online, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
“Lima bulan sudah, tepat hari ini Pak Prabowo memimpin. Rangkaian langkah program sudah direalisasikan. Beragam kebijakan spektakuler juga mulai dilakukan. Untuk itu saya meminta kepada gubernur, serta bupati maupun wali kota di Sumut untuk terus bekerja keras dan tanggung jawab," tegasnya.
Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution, mengungkapkan rasa bangga dan senangnya atas kehadiran Ahmad Muzani di Sumut.
Acara ini juga dihadiri anggota DPR RI Sabam Rajagukguk, serta para kepala daerah se-Sumut. Termasuk Wali Kota Medan Riko Tri Putra Bayu Waas turut hadir dan menyampaikan apresiasi atas kegiatan ini sebagai bentuk kebersamaan dalam membangun daerah.
Wakil Wali Kota Pematangsiantar Herlina, usai acara menekankan pentingnya sinergi kepala daerah dalam mendukung program pembangunan. Dengan kehadiran para tokoh penting, acara silaturahmi dan buka puasa bersama menjadi momentum untuk semakin memperkuat soliditas dan komitmen dalam menjalankan visi dan misi, serta mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. (Tim/red)
0 Komentar